Sinopsis Novel Mariposa Kisah Cinta Remaja Yang Sulit Dikejar

Nizar Rahadian

intersport.id – Sinopsis Novel Mariposa yang mana merupakan sebuah novel fiction dengan mengadaptasi genre komedi romantis. Ditulis oleh seorang penulis terkenal yaitu Hidayatul Fajriyah atau sering dipanggil Luluk HF.

Sudah banyak karya yang dihasilkan oleh Luluk ini dan tidak hanya Mariposa saja. Tetapi, di artikel ini kami hanya akan membahas seputar novel Mariposanya saja karena novel tersebut lah yang paling diminati oleh para perempuan.

Untuk kamu yang belum pernah membacanya juga bisa melihat dulu sinopsis novel mariposa yang akan kami tuliskan ini. Maka dari itu, mohon dibaca artikelnya sampai habis ya supaya kamu tahu bagaimana garis besar ceritanya.

Identitas Novel Mariposa

Identitas Novel Mariposa

Sebelum memberitahukan sinopsis novel mariposa, sebaiknya kamu mengetahui identitas dari buku novel itu sendiri. Dengan begitu, kamu akan mengetahui kalau buku ini memiliki karakteristik yang unik dan menarik untuk kamu baca.

Pada suatu saat, sang penulis bercerita tentang bagaimana proses Mariposa yang dulunya merupakan cerita di Wattpad hingga menjadi sebuah novel. Dimulai dari cerita di aplikasi dan web kemudian sekarang pun dikembangkan menjadi novel dan film.

Awalnya di wattpad, Mariposa sudah mendapatkan lebih dari 400 ribu orang pembaca dan menjadi salah satu cerita yang booming. Kemudian sang penulis mendapatkan penawaran dari penerbit agar mariposa ini bisa diterbitkan dan mendapat lebih banyak penggemar.

Pada akhirnya sinopsis novel mariposa ini pun sukses diterbitkan pada 2018 jadi novel yang bagus. Bahkan sampai sekarang di tahun 2023 ini, novel Mariposa ini sudah terjual melebihi ekspektasi yakni 18.000 eksemplar lebih.

Kesuksesannya tidak hanya sampai disitu saja, bahkan sebelum ceritanya terbit sudah ada 5 rumah produksi yang ingin mengadaptasinya menjadi sebuah film. Hingga seperti yang kamu tahu filmnya diproduksi oleh Starvision Plus dan Falcon Pictures di tahun 2020 lalu.

Meskipun novel ini memiliki tebal halaman mencapai 450 lebih, tetapi ceritanya cukup ringan dan mudah dimengerti. Karena kunci utama cerita ini ada pada si tokoh utama yaitu Acha dan Iqbal.

Kedua karakter dari tokoh tersebut membuat masyarakat sangat terpikat apalagi kaum perempuan. Selain itu karena genre ceritanya juga komedi romantis membuat ceritanya tidak terlalu berat dan mudah dicerna.

Untuk identitas lengkap dari sinopsis novel Mariposa sendiri bisa kamu lihat di tabel berikut ini.

IdentitasKeterangan
JudulMariposa
PenulisHidayatul Fajriyah (Luluk HF)
PenerbitCoconut Books
Tahun Terbit2018
Jml Hal482 Halaman
Ukuran14.5 x 21 cm
KategoriKomedi Romantis
HargaRp 89.000

Sinopsis Novel Mariposa Per Bab

Sinopsis Novel Mariposa Per Bab

Sekarang waktunya kamu tahu bagaimana sinopsis novel mariposa yang akan kami jelaskan per bab. Penjelasan yang dibagi menjadi beberapa bagian ini membuat kamu akan lebih mudah memahami jalan ceritanya.

Novel ini menceritakan tentang satu orang gadis yang cantik jelita yang bernama Natasya Kay Lovi dan biasa dipanggil Acha. Kemudian untuk tokoh utama lainnya yang bernama Iqbal dan menjadi pasangan kekasih Acha nantinya.

Acha selalu bersikeras memperjuangkan cinta nya kepada seorang laki laki yang memiliki sifat cuek dan dingin sekali. Hatinya sangat beku dan kehidupan yang dimilikinya juga sangat monoton tidak ada yang menarik.

Laki laki tersebut bernama Iqbal dan berhasil menarik perhatian Acha karena mereka berdua adalah yang terpintar di sekolahnya. Sehingga Acha pun memiliki rasa ketertarikan terhadap rival satu sekolahnya itu.

Untuk Acha tidak ada yang namanya menyerah dalam kamus kehidupannya. Apalagi untuk membuat hati beku yang Iqbal miliki menjadi luluh dan belum pernah didekati oleh perempuan sama sekali.

Iqbal sendiri selalu menolak hal yang datang padanya dan dia sangat sering memberikan sikap tidak peduli. Tetapi hal seperti itu tidak membuat Acha menyerah begitu saja, bahkan Acha menjadi lebih semangat untuk mendekatinya.

Lalu, bagaimana Acha bisa suka dengan seseorang yang memiliki sikap cuek dan dingin sekali seperti Iqbal? Sekarang kita masuk ke bagian awal dari sinopsis novel mariposa yang mulai menarik.

Sinopsis Novel Mariposa Bagian Awal

Sinopsis Novel Mariposa Bagian Awal

Sinopsis novel mariposa bagian awal diawali dengan kisah dimana Acha bisa menyukai Iqbal diawali ketika mereka bertemu secara tidak sengaja di kemah Olimpiade. Saat itu adalah pertama kalinya Acha melihat Iqbal secara langsung dan dibuat terpesona dengan sosoknya yang dingin itu.

Kala itu Acha masih berbeda sekolah dengan Iqbal, tetapi malah sahabatnya Acha yang sudah duluan satu sekolah yaitu Amanda. Amanda merupakan teman sekaligus sahabat Acha dari masa kecilnya hingga saat ini.

Kemudian pada suatu ketika Acha bertemu kembali dengan Iqbal di sebuah cafe dekat tempatnya bersekolah. Mereka bertemu secara tidak sengaja dan Acha pun memiliki satu tujuan yakni mendapatkan nomor ponselnya Iqbal.

Tetapi siapa sangka usahanya itu belum membuahkan hasil dan Acha pun belum juga menyerah. Bahkan dia membulatkan tekad untuk pindah sekolah dari sekolah lamanya di SMA Triabuna ke SMA Arwana tempat Iqbal bersekolah saat ini.

Acha pun melanjutkan rencana sebelumnya untuk mendapatkan nomor ponselnya Iqbal. Dengan tegas Acha menghalangi Iqbal untuk masuk ke kelasnya dan mencoba untuk berinteraksi dengannya.

Namun usaha tersebut masih juga belum berhasil dan Acha tetap tidak menyerah. Masih banyak hal yang dilakukan Acha untuk mendapatkan perhatian Iqbal seperti langsung menyatakan perasaannya.

Seperti yang kamu duga, Iqbal menolaknya bahkan mengatakan bahwa perempuan tersebut tidak waras. Meskipun begitu, acha tetap tidak menyerah mendapatkan nomor telepon Iqbal dan merencanakan hal lainnya.

Hingga suatu ketika Acha mendapatkan nomor teleponnya lewat sahabat dekat Iqbal yakni Glenn dan Rian. Tidak ingin rugi, mereka pun meminta bayaran dan Acha pun memberikan satu kotak pulpen dan penggarus sebanyak 7 buah.

Sinopsis Novel Mariposa Bagian Tengah

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya pada sinopsis novel mariposa bagian awal, Acha dan Iqbal ini adalah siswa yang sangat pintar. Mereka berdua pun menjadi delegasi sekolahnya untuk mengikuti olimpiade sains tingkat nasional.

Tetapi karena satu tim terdiri dari tiga orang, ada satu orang lagi yang diikutsertakan dalam olimpiade tersebut. Namanya adalah Juna dan mereka bertiga akan mendapatkan bimbingan dari Pak Bambang selama tiga bulan sebelum olimpiade berlangsung.

Nah selama 3 bulan itu Acha dan Iqbal sangat sering bertemu dan menjadi kesempatan untuk Acha. Dia pun bertanya kepada Iqbal apakah ia sudah berubah pikiran tentang Acha, dan jawabannya pun selalu tidak.

Pada suatu hari Acha ingin untuk memberikan kue untuk Iqbal dan memutuskan untuk datang lebih pagi dari biasanya. Ketika sudah sampai kelas, betapa terkejutnya dia melihat ada seorang perempuan yang sedang bersama Iqbal.

Tesya, yang merupakan adik kelas yang juga ikut dalam salah satu tim olimpiade mata pelajaran fisika. Dia sedang kebingungan dengan beberpa persoalan sehingga memutuskan untuk bertanya ke kakak kelasnya yang sangat pintar itu.

Dengan rasa cemburu hebat, Acha pun langsung bergegas dan masuk ke kelas Iqbal untuk memisahkan mereka berdua. Dia langsung memberikan sekotak kue yang dibawanya dan memberikan tatapan mengerikan kepada Tesya.

Acha yang sangat posesif itu pun memberikan peringatan kepada Tesya agar menjaga jaraknya dengan Iqbal. Hal yang tidak disangka sangka adalah Iqbal membela Tesya dan membiarkan acha sehingga dia pergi dengan rasa sakit.

Jam istirahat pun tiba dan Acha masih terlihat murung sehingga Amanda membawanya ke kantin untuk menghiburnya. Tetapi tak disangka sangka mereka melihat Iqbal dan kedua sahabatnya bersama Tesya yang membuat Acha semakin geram.

Sinopsis Novel Mariposa Bagian Akhir

Nah sekarang sudah masuk ke sinopsis novel mariposa bagian akhir. Ketika rasa geram pada Acha sudah memuncak, dia pun langsung berlari ke meja Iqbal dan memarahi Tesya yang sedang asyik mengobrol.

Acha mengatakan kepada Tesya agar berpindah tempat karena posisi tersebut hanya bisa diisi olehnya saja. Mendengar hal itu, iqbal dengan lantang menyuruh Tesya untuk jangan berpindah dari bangkunya dan Acha pun semakin marah.

Tiba tiba Acha berteriak dengan lantang kepada Tesya agar dirinya pergi sekarang juga. Mendengar hal tersebut, seluruh orang yang ada di kantin pun terdiam dan suasana jadi hening karena keributan itu.

Iqbal pun seketika membanting garpu dan sendoknya dan berbalik memarahi Acha sampai menangis. Tak dapat tertahankan lagi, Iqbal bahkan menyebut Acha sebagai perempuan yang murahan dan membuatnya berlari sambil menangis.

Acha berlari ke belakang sekolah sambil menangis tersedu sedu karena kata kata yang terucap dari mulut Iqbal tadi. Amanda pun berkata bahwa Iqbal sangat jahat dan mengejar Acha yang sudah lari ke taman yang ada di belakang sekolah tadi.

Nah apakah nanti Iqbal juga akan mengejar Acha yang menangis ke taman sekolah? Atau malah Iqbal membiarkan hal tersebut dan melanjutkan aktivitasnya di kantin tadi. Karena sifat Iqbal sendiri yang sangat tidak peduli dan memiliki hati yang sangat beku.

Ikuti terus cerita Acha dan Iqbal dalam sinopsis novel Mariposa yang membuat hati kamu berdebar debar.

Tokoh Tokoh Sinopsis Novel Mariposa

Selain kamu sudah tahu mengenai sinopsis novel mariposa, kamu juga harus tahu tentang beberapa tokoh yang bermain. Hal ini membuat kamu semakin mudah untuk memahami jalan cerita karena setiap tokoh punya perannya masing masing.

1. Acha

Tokoh yang pertama dan juga merupakan tokoh utama adalah Acha dengan nama lengkap Natasha Kay Loovi. Dia adalah seorang perempuan yang cantik, ceria, dan juga sangat pintar di sekolahnya.

Hal tersebut dapat dibuktikan dengan diikutsertakannya Acha ketika ada Olimpiade Sains tingkat nasional untuk mata pelajaran Kimia. Meskipun keberhasilan akademiknya berbanding terbalik dengan kisah percintaannya yang tidak berjalan mulus.

2. Iqbal

Iqbal merupakan lawan main dari tokoh utama yang perannya menjadi seorang laki laki yang disukainya. Bernama lengkap Iqbal Guanna Fredy dan memiliki kepintaran di atas rata rata seperti Acha.

Sifat yang digambarkan dari tokoh Iqbal adalah cuek, dingin, dan sangat pendiam atau tidak banyak bicara. Kendati demikian, dia sangat peduli dengan orang orang di sekitarnya sehingga banyak juga yang mengidolakannya.

3. Amanda

Amanda ini adalah sahabat dari Acha dan memiliki sifat yang sama dengan acha yaitu sangat posesif. Hal tersebut karena Amanda tidak ingin melihat Acha bersedih dan selalu memberikan dukungan penuh kepada Acha.

4. Rian

Merupakan sahabat dari Iqbal yang merupakan pacar atau kekasih Amanda, sahabatnya Acha. Sama seperti Amanda, Rian juga sudah bersahabat dengan Iqbal dari kecil bersama dengan Glenn.

5. Glenn

Glenn juga sahabat Iqbal yang sudah dari kecil memiliki geng bertiga yang disebut Geng Multinasional. Hal ini karena mereka lahir di tempat yang berbeda dengan keduanya sehingga tidak ada yang satu negara sama sekali.

6. Juna

Juna merupakan seorang ketua OSIS di sekolahnya Iqbal dan menyukai Acha secara diam diam. Seseorang yang tampan, pintar, dan juga bijaksana menjadi kelebihan dari Juna yang juga banyak disukai murid murid sekolahnya.

Itu tadi penokohan dari sinopsis novel mariposa yang mungkin akan kamu butuhkan ketika membaca novelnya nanti. Kemudian ada sedikit amanat atau pesan yang bisa kamu ambil dari sinopsis novel mariposa ini.

Amanat Sinopsis Novel Mariposa

Dari kisah percintaan Acha dan Iqbal kita jadi tahu bahwa jangan memperjuangkan cinta jika tidak dihargai. Apalagi mengorbankan harga diri hanya untuk cinta yang belum tentu terbalaskan seperti kisah di sinopsis novel mariposa ini.

Akhir Kata

Demikian Sinopsis Novel Mariposa yang telah kami jelaskan beserta dengan penokohannya dan juga kelebihan serta kekurangannya. Semoga dengan penjelasan di atas kamu jadi tertarik untuk membeli bukunya dan mengetahui bagaimana endingnya.

Baca artikel Intersport.id lainnya di Google News.

Disclaimer

Link Download MOD APK yang ditulis tim Intersport hanya mengulas review saja, dan kami tidak menyarankan untuk mengunduhnya.

Tags

Artikel Terkait